APLIKASI HEALTH HEROES SOLUSI SEHAT UNTUK SISWA

Lomba scan barcode health heroes yang dilakukan oleh seluruh siswa SMK Al Islah Surabaya.

Health heroes adalah kegiatan yang melibatkan remaja melalui bermain interaktif dengan menggunakan aplikasi game mobile untuk memetakan sumber makanan atau jajanan di lingkungan yang saat ini mereka berada sehingga diketahui kandungan nilai gizi dalam makanan tersebut, hal itu disampaikan oleh Ibu Pipit selaku  Koordinator lapangan PT. Health Heroes wilayah Jawa Timur melalui wawancara khusus by phone.

Pemetaan makanan menggunakan aplikasi game mobile yang dirancang oleh GAIN dan bisa di unduh melalui play store. “program inikan telah dirancang oleh GAIN ya dari kementrian kesehatan RI yang bekerja sama dengan GAIN itu mereka mendapatkan pendanaan dari undesepotnar. Nah dari situ tim kami bekerja sama dengan tim AGT Internasional untuk menciptakan aplikasi health heroes, nah aplikasi game mobile”, tambah Ibu Pipit. 

Salah satu kegiatan Health Heroes adalah bekerja sama dengan Maarif NU agar bisa masuk ke zona anak-anak muda sekolah dibawah naungan Maarif NU.  Kegiatan yang diselenggarakan adalah scan barcode “hasil tarik kata kami karena beberapa sekolah yang lain mereka hanya melakukan scan gitu ya, karena kan ini lombanya lomba scan. Nah tapi sebenernya kami juga berharap adek-adek ini bisa menaikkan level gamenya sampi level tertinggi” ungkap Ibu Pipit. 

Ibu Pipit juga menambahkan  harapannya “kalo harapan saya pribadi ya harusnya para remaja ini bisa menilai gitu ya atau lebih teliti gitu ya dalam memilih makanan atau minuman yang berlabel yang ada dilingkungan mereka. Tapi sama sebenernya jawabannya cuman, kalo harapan saya yang lebih spesifik kami juga berharap agar di sekolah karena ini dilakukan disekolah kami harap event ini tidak berhenti setelah event Health Heroesnya selesai gitu. Kami berharap masih game ini masih memicu para siswa untuk membentuk komunitas health heroes disekolah gitu jadi ini memang tidak berhenti sampai disini kalau boleh saya menyampaikan ya, eventnya tidak berhenti disini nanti kedepannya game ini juga akan terupdate gitu, sekolah yang menyelesaikan chapternya sampai selesai sampai finish, tapi masih banyak sekolah yang hanya melakukan lomba scannya saja gitu. Jadi harapan saya juga yang yang apa namanya, yang berikutnya adalah agar ada komunitas health heroes disekolah entah itu kecil-kecilan entah 5-10 anak/siswa begitu untuk menyelesaikan aplikasi ini hingga selesai gitu. Nah kalau ada update ya di update dimainkan lagi begitu”. (Za)

News Breaking News

KEGIATAN PONDOK RAMADHAN KELAS 10

Surabaya,Rabu,26/03/2024— Hari ini para siswa siswi kelas 10 SMK Al islah mengadakan acara tahunan yaitu pondok ramadhan.Acara tahunan pondok ramadhan akan mengadakan sholat dhuha berjamaah, istigho...
26 Maret 2024